free page hit counter

DUTA DAMAI DAN DUTA DAMAI SANTRI GELORAKAN “BEDA PILIHAN TETAP TOLERAN”

DUTA DAMAI SUMUT – Medan (31/01/24) – Masa kampanye Pemilu 2024 tiba. BNPT RI mengajak seluruh Duta Damai dan Duta Damai Santri se-Indonesia turut serta menyemarakkan Pemilu 2024 dengan tema “Beda Pilhan Tetap Toleran”. Hal ini dilakukan berkaitan dengan masa kampanye pemilu 2024 di sosial media. Penyebaran berita hoaks dan ujaran kebencian terhadap masing-masing calon pemimpin ini selalu menghampiri pada masa pemilu. Dengan adanya gerakan “Beda Pilihan Tetap Toleran” Duta Damai berharap agar masyarakat lebih peka dan memilah serta bijak dalam bersosial media. Bukan malah ikut serta menyebarkan ujaran kebencian yang mengakibatkan kekerasan pada masa pemilu saat ini.

Dikutip dari Kominfo.go.id, Menkominfo Budi Arie juga mengajak seluruh masyarakat untuk lebih bijak dala berliterasi maupun digitalisasi.

“Narasi Pemilu Damai 2024 berfokus pada pesan untuk menggunakan hak memilih dan dipilih, menjadi pemilih cerdas, dan menjaga ruang digital agar tetap sehat dan kondusif,” ungkap Menkominfo Budi Arie Setiadi dalam Kick Off Demi Indonesia Cerdas Memilih di Jakarta Selatan, Kamis (07/12/2023).

“Dapat berbentuk misinformasi, disinformasi, dan malinformasi. Dengan 42 persen publik Indonesia percaya disinformasi seputar Pemilu, apabila tidak diantisipasi, kekacauan informasi dapat menghasilkan polarisasi dan berdampak pada kepercayaan demokrasi, institusi penyelenggara Pemilu, serta penyelenggaraan Pemilu,” jelasnya.

“Demi indonesia cerdas memilih ini, saya mengajak seluruh masyarakat indonesia untuk bersama-sama meningkatkan literasi digital, dan tidak begitu saja percaya, apalagi menyebarkan hoaks,” tutupnya.

Default image
Duta Damai Sumut
Articles: 65

Tinggalkan Balasan