free page hit counter

Rakornas Duta Damai Dunia Maya 2020 Resmi Dibuka

DUTA DAMAI SUMUT – Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi BNPT-RI, Mayjen TNI Hendri Paruhuman Lubis resmi membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Duta Damai Dunia Maya pada Rabu (4/3) di Hotel Prama Sanur Beach, Bali. Rakornas yang akan berlangsung selama tiga hari ke depan itu menghadirkan 130 peserta, yaitu relawan Duta Damai Dunia Maya dari 13 provinsi.

Adapun tujuan pelaksanaan rakornas ini adalah untuk mempererat silaturahmi sekaligus memupuk solidaritas antara Duta Damai dari 13 provinsi untuk selalu bersinergi dengan BNPT.

Dalam sambutannya, Mayjen TNI Hendri Paruhuman Lubis juga berharap hasil dari kegiatan rakornas ini akan bermanfaat bagi generasi muda dan secara umum dapat memberikan kontribusi besar bagi bangsa dan negara.

“Diharapkan generasi muda dari relawan Duta Damai mampu berperan aktif dalam membendung konten dan narasi kekerasan dengan memarakkan konten dan narasi positif perdamaian. Relawan Duta Damai BNPT tidak dibentuk untuk melawan narasi kekerasan, tetapi justru diarahkan untuk membanjiri dunia maya dengan narasai perdamaian. Duta Damai tidak ingin melawan narasi radikal, tapi ingin membentengi generasi muda agar tidak mudah terpengaruh narasi kekerasan. Duta Damai BNPT mempunyai tanggung jawab moral dan sosial untuk membentengi generasi sebayanya agar tidak terpengaruh paham dan doktrin radikal terorisme,” jelasnya.

Rakornas yang mengusung slogan #Berani Damai, Saatnya Beraksi itu disambut sangat meriah dan antusias oleh para peserta. Setelah rakornas resmi dibuka, para koordinator regional memaparkan success story Duta Damai di provinsi masing-masing, dan kemudian selanjutnya dilengkapi dengan pembacaan doa dan sesi foto bersama. (AM)

Tinggalkan Balasan